Taman Ahmad Yani Medan, Tempat Wisata Wajib Dikunjungi

Grahanusantara.co.id, Medan – Taman Ahmad Yani Medan adalah salah satu taman terbuka yang bisa menjadi destinasi berwisata karena terletak tidak jauh dari pusat kota. Di bagian tengah taman terdapat sebuah monumen patung pahlawan nasional Ahmad Yani. Sehingga nama taman disesuaikan dengan nama patung tersebut.

Monumen tugu patung setinggi 11 meter menggambarkan seorang Jenderal Ahmad Yani yang menoleh ke arah kiri. Dimana bagian tangannya menunjuk ke arah kanan menyimpan filosofi mengajak ke arah perbaikan. Hal tersebut menyiratkan makna seruan kepada kaum garis kiri agar berpindah haluan ke kaum kanan.

Lokasi taman yang cukup strategis dan merupakan ruang terbuka hijau dengan suasana nyaman nan asri, sehingga ramai dikunjungi oleh pengunjung pada sore hari melepas lelah dari rutinitas maupun destinasi rekreasi dan berolah raga.

Taman Ahmad Yani ini ini terletak di Jalan Imam Bonjol, Jati, Kecamatan Medan Maimun, Kota Medan, Sumatera Utara. Berada pada kawasan strategis di tengah kota Medan dengan akses mudah dan tidak terlalu susah.

Berbagai fasilitas dan daya tarik yang dapat dinikmati pengunjung di Taman Ahmad Yani ini, seperti sarana bermain bagi anak-anak. Dimana terdapat permainan perosotan, ayunan, serta jungkat-jungkit yang dapat dimainkan untuk menambah keseruan berlibur.

Tak hanya itu, beragam kegiatan juga sering dilakukan oleh beberapa komunitas di Taman Ahmad Yani ini, seperti komunitas biola, seniman, senam sehat jantung, fotografi, taman digital karena tersedia jaringan hotspot dan pengunjung yang ingin berolah raga menggunakan fasilitas olah raga yang tersedia di taman tersebut.