Pilkada Tangsel, Jelang Debat Kandidat Paslon Persiapkan Diri

Grahanusantara.co.id, Tangsel – Jelang debat kandidat, Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota persiapkan diri.

Ketiga paslon mengaku memiliki cara tersendiri dalam menghadapi tahapan debat terbuka tersebut. 

Seperti calon Wali Kota Tangsel nomor urut 3, Benyamin Davnie, yang mengaku telah siap menghadapi segala tahapan di Pilkada 2020 serentak termasuk perhelatan debat terbuka yang bakal berlangsung. 

“Enggak ada persiapan khusus. Kan saya sudah siap sejak beberapa bulan lalu,” kata pria yang akrab disapa Ben ini, Jumat (13/11/2020).

Sementara, calon Wali Kota Tangsel nomor urut 2, Siti Nur Azizah, mengaku bakal menggunakan ajang debat terbuka itu sebagai ajang menyuarakan visi misinya. 

“Mengomunikasikan visi misi, juga komitmen sebagai calon pemimpin Tangsel ke depan dengan maksimal,” ujar Siti.

Di sisi lain, calon Wakil Wali Kota Tangsel nomor 1, Rahayu Saraswati, mengaku melatih dirinya guna menghadapi debat terbuka itu. 

Menurutnya, pelatihan yang dilakukan pihaknya berupa penguraian dari materi yang disampaikan dengan batas waktu yang ditetapkan. 

“Latihan narasi sesuai batasan waktu saja,” ujar Saras. 

Diwartakan sebelumnya, perhelatan Pilkada 2020 Kota Tangsel bakal memasuki tahapan debat terbuka para calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel. 

Komisioner KPU Kota Tangsel Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, Ade Wahyu Hidayat mengatakan gelaran debat terbuka itu bakal berlangsung pada tanggal 22 November 2020 dan 3 Desember 2020. 

“Kemudian pelaksanaan debat itu selama 120 menit, subtansi debatnya 90 menit, dan untuk 30 menit itu iklan layanan masyarakat mengenai kepemiluan, kira-kira itu,” kata Ade.