DPP PSI Tsamara Amany Dukung KPK Soal OTT Nurdin Abdullah yang Terlibat Kasus Korupsi

Grahanusantara.co.id, Jakarta – Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tsamara Amany mendukung KPK untuk mengusut kasus Korupsi yang melibatkan Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah. Tsamara Amany mengungkapkan bahwa dirinya kecewa sekali dengan Nurdin Abdullah yang tertangkap operasi tangkap tangan (OTT) KPK.

Bahkan, Tsamara Amany mengaku dulu pernah percaya bahwa Nurdin Abdullah sebagai tokoh yang anti korupsi. Hal itu diungkapkan Tsamara Amany melalui cuitan di akun Twitter @TsamaraDKI, miliknya pada Sabtu 27 Februari 2021.

“Saya 100 persen dukung KPK mengusut (dugaan kasus korupsi Nurdin Abdulah),” kutipan dari Twitter @TsamaraDKI.

Di sisi lain, sang politisi merasa kecewa dengan Nurdin Abdullah.

“Tentu saja kecewa sekali rasanya. Saya dulu begitu percaya beliau tokoh bersih dan anti korupsi,” sambungnya.

Tsamara Amany juga menambahkan seandainya Nurdin Abdullah terbukti melakukan tindak pidana korupsi, dirinya mendukung KPK.

“Beliau dapat Bung Hatta Anti Corruption Award dan dianggap sukses di Bantaeng,” ujar Tsamara Amany.

“Siapa sangka? Jika terbukti, saya dukung KPK,” pungkasnya.