Libur Natal, Ganjar Pranowo Bersama TNI & Polri Keliling Gereja Di Semarang

Grahanusantara.co.id, Semarang – Libur Natal dan tahun baru banyak dijadikan sebagai ajang untuk bertemu dan menghabiskan waktu bersama keluarga bagi sebagian banyak orang, khusunya untuk mereka yang beragama Kristen

Namun untuk pejabat publik, biasanya akan memanfaatkan waktunya untuk mengunjungi para warga yang merayakan natalan termasuk di Gereja-gereja setempat

Ganjar Pranowo selaku Gubernur Jawa Tengah, meluangkan waktunya untuk berkeliling ke beberapa gereja di Semarang bersama TNI & Polri pada Jumat, 25/12/2020.

Gubernur kebanggaan warga Jateng tersebut mengucapkan selamat kepada umat Nasrani yang tengah merayakan Natal

Ganjar Pranowo juga tak lupa mengingatkan kepada masyarakat yang melakukan ibadah di gereja dengan melakukan protokol kesehatan yang ketat, seperti yang tertulis di akun Instagramnya.

Tercatat ada beberapa gereja besar di Semarang yang dia kunjungi bersama para TNI dan Polri, seperti GKI Injil Kerajaan, Gereja Katredal Semarang, dan Gereja Admodirono.

Selama menengok acara Misa malam Natal di beberapa Gereja di Semarang, Ganjar mengaku senang dengan pelaksanaan prokes yang baik dari Gereja-gereja yang mengadakan acara

“Alhamdulillah berjalan lancar ya, tadi kalau kita lihat dari segi protokol mereka sangat bagus. Bahkan di sini ada disiinfektan portable dan banyak ozon jadi bagus.”

“Tempat cuci tangannya juga banyak, jarak duduknya berjauhan jadi bagus. Protokol kesehatannya diperketat, jadi pelaksanaan ibabah berjalan dengan baik.”, pungkasnya pada akun Instagramnya.

Komentar