Lindungi Diri Anda dari Keriput, Begini Caranya

Grahanusantara.co.id – Ulasan kali ini akan membahas tentang, beberapa tips untuk melindungi kulit dan meminimalkan munculnya keriput:

  • Lindungi kulit dari paparan sinar matahari. Batasi waktu paparan sinar matahari ke kulit, terutama saat siang hari. Selalu kenakan pakaian pelindung, seperti topi, kemeja lengan panjang, dan kacamata hitam. Gunakan pula tabir surya atau sunscreen sepanjang hari saat di luar ruangan. 
  • American Academy of Dermatology merekomendasikan sunscreen dengan sun protection factor (SPF) paling sedikit 30, perlindungan broad-spectrum, dan tahan air. Oleskan sunscreen pada setiap kulit yang terpapar dan aplikasikan kembali setiap dua jam atau lebih sering jika berenang atau berkeringat. 
  • Selalu jaga kulit tetap lembap. Kulit kering dapat menyebabkan garis-garis halus dan kerutan dini. Penggunaan pelembap setiap hari akan membantu wajah lebih terhidrasi dan menutupi garis-garis kecil.
  • Berhenti merokok. Bahkan jika kamu sudah merokok selama bertahun-tahun, kamu masih bisa memperbaiki warna dan tekstur kulit dan mencegah keriput dengan berhenti merokok. 
  • Konsumsi makanan yang sehat. Vitamin tertentu dalam makanan dapat membantu melindungi kulit. Ada baiknya kamu mengonsumsi banyak buah dan sayuran.