Hj. Percha Leanpuri, B. Bus., MBA

Hj. Percha Leanpuri, B. Bus., MBA lahir di Belitang, Ogan Komering Ulu Timur, Sumatera Selatan, pada 24 Juni 1986. Nama Percha Leanpuri, merupakan akronim dari percampuran Lematang, Ogan, Way, Umpu, Komering.

Percha Leanpuri berasal dari keluar yang melek politik, hampir semua keluarga beliau berlatar belakang politisi. Salah satu contohnya adalah kakek (Drs. H. Husni, M.M) dari bapaknya adalah seorang pesirah di salah satu daerah di Sumatera Selatan, tepatnya di daerah Belitang. Kakek dari ibunya merupakan mantan Wali Kota Palembang selama dua periode, sedangkan bapaknya (Herman Deru) adalah Gubernur Sumatera Selatan periode 2018-2023, yang sekaligus juga sebagai mantan bupati OKU Timur selama 2 periode.

Pada saat berumur 23 tahun, Percha Leanpuri terpilih sebagai anggota DPD RI DAPIL Provinsi Sumatera Selatan, selama dua periode, yaitu 2009-2014/2015, berhenti menjadi anggota DPD RI pada tahun 2015 karena beliau mencalonkan diri pada Pilkada tahun 2015. Percha Leanpuri terpilih menjadi anggota DPR RI untuk periode 2019-2024 DAPIL Sumatera Selatan II dari Fraksi Partai Nasdem, selain menjadi anggota DPR RI saat ini beliau juga menjabat sebagai Umum PBI 2019-2024.

Karir Politik

Percha Leanpuri menjadi anggota DPD RI untuk periode 2009-2014 dan 2014-2019. Beliau juga pernah mengajukan diri menjadi calon bupati OKU pada pilkada serentak tahun 2015, dan juga pernah di calonkan sebagai calon Ketua Umum NasDem Provinsi Sumatera Selatan. Pada tahun 2018 dirinya di daulat oleh Gubernur Sumatera Selatan (Herman Deru, S.H,. M.M) sebagai Duta Literasi Provinsi Sumatera Selatan. Pada tahun 2019, beliau terpilih sebagai anggota DPR Ri daerah Pemilihan Sumatera Selatan II dari Fraksi NasDem. Selain berkarir di bidang politik, Percha sekarang menjadi bisnisman, taksi Star Cab di Palembang dan Llubuk Linggau.

Riwayat Pendidikan

TK Tadika Puri Palembang

SD Persit  Kartika 3 Palembang

SLTP Negeri 1 Palembang

SMU Kusuma Bangsa Palembang

Victoria University (Sunway Collage) Malaysia

University Of Ballarat (Unity College) Malaysia.

Prestasi

The best catwalk Wajah Sumex 2000

The best catwalk busana daerah 2000

The best catwalk supermodel YAPMI SUMSEL 2001

The best performance supermodel YAPMI INDONESIA 2001

Juara 3 pentas bintang pelajar TVRI 1998

Indonesian delegator ASEAN YOUTH CAMP 2002 Myanmar

Indonesian dancer EXPO 2000, Hannover, Jerman

Indonesian dancer FLORIADE 2001, Amsterdam, Belanda