FPI Trending Topik Terus, Akankah Edukasi Informasi Berkutat Disitu Saja?

Grahanusantara.co.id, Jakarta – Saat ini mungkin khalayak masyarakat Indonesia mengetahui FPI atau Front Pembela Islam, sebuah Ormas berbasis paham Islam yang sedang hangat diperbincangkan.

Mulai dari kepulangan Imam besarnya Habib Rizieq Shihab, keramaian di Petamburan, Test Swab Habib Rizieq, kekisruhan dengan Nikita Mirzani, sampai yang terbaru ditetapkan nya Habib Rizieq Shihab sebagai tersangka.

Lantas ditengah Pandemi Covid-19 seperti ini, trending topic  yang menghiasi platform digital seperti YouTube di Indonesia akan terus-menerus dihiasi FPI?

Bukankah banyak persoalan lain yang sama pentingnya untuk dibahas, diedukasikan kepada masyarakat Indonesia, misalnya tentang vaksin Covid-19. Lantas Siapakah yang patut disalahkan? Pemerintah? Pengusaha platform digital? FPI?

Marilah direnungkan dan dipikirkan, bahwa pandemi Covid-19 harus segera dicari solusi secepat mungkin, tahun 2020 sudah hampir usai. Tak mungkin mampu masyarakat miskin berada dalam kondisi yang sulit seperti ini secara terus-menerus.

Siapapun tak hanya Pemerintah, fokus pada penyelesaian Covid-19. Agar masyarakat dapat membangun kembali segala hal yang kacau akibat pandemi Covid-19.