Fahcrori Umar Tingkatkan Anggaran Pencegahan Covid-19, Sudirman: Ini Komitmen Pemda Jambi

Graha Nusantara – Dalam upaya meningkatkan pencegahan Corona Virus Disease (Covid-19), Pemerintah Provinsi Jambi meningkatkan anggaran. Hal itu disampaikan oleh Penjabat Sekretaris Daerah (Pj.Sekda) Provinsi Jambi, H. Sudirman, SH., MH., yang mewakili Gubernur Jambi dalam Rapat Koordinasi Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Jambi, di Ruang Pola Kantor Gubernur Jambi, Senin (23/3) sore.

“Ini bagian dari komitmen Pemerintah Daerah Jambi guna meningkatkan pencegahan dan penanganan terhadap Corona Virus Disease (Covid-19)”, kata Sudirman.

Sudirman menekankan bahwa gugus tugas yang terdiri dari lintas sektor, yang melibatkan Pemerintah Provinsi Jambi, Forum Komunkasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Jambi, TNI, Polri, pengelola bandara (Angkasa Pura II) Jambi, Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP), Lapas, BPOM Jambi, harus lebih sinergis lagi.

“Dalam upaya meningkatkan sinergitas, Gubernur Jambi akan mengirim surat kepada kabupaten dan kota untuk memperoleh data, baik ODP (Orang Dalam Pemantauan) maupun PDP (Pasien Dalam Pengawasan)”, jelas Sudirman yang didampingi Ketua DPRD Provinsi Jambi dan Wakapolda.

Dalam rapat tersebut, Sudirman juga menyinggung soal status Provinsi Jambi yang telah naik dari status waspada menjadi siaga.

“Dengan demikian, Dana Tak Terduga (DTT) bisa dialokasikan untuk penanganan Covid-19, terutama tiga OPD yakni Dinas Kesehatan, Rumah Sakit Umum, dan BPBD”, jelasnya.

Instansi-instansi yang hadir di dalam rapat tersebut juga menjelaskan upaya-upaya yang dilakukan dalam penanganan Covid-19 di Provinsi Jambi, serta berbagai tantangan yang dihadapi. (gn.bt)