Pilih 6 Saham Ini, IHSG Diprediksi Lanjutkan Penguatan

Graha Nusantara – IHSG (Indeks Harga Saham Gabungan) pada Kamis (5/3) diprediksi melanjutkan penguatan atau reli. Rabu (4/3), Indeks Harga Saham Gabungan ditutup melonjak 131,51 poin atau 2,38 persen hingga menyentuh ke level 5.650,14.

Nafan Aji Gusta Utama, Analis saham dari Reliance Sekuritas, mengatakan MACD masih negatif. Sementara untuk  Stochastic dan RSI berada di area netral.

“Meskipun demikian, terlihat pola three outside up candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi penguatan lanjutan pada pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke area resistance,” ucap Aji di Jakarta, Kamis (5/3).

Adapun rekomendasi saham yang dapat menjadi pertimbangan investor, sebagai berikut:

ADHI

Pergerakan harga masih tetap bertahan di atas garis bawah dari bollinger dan terlihat pola upward bar yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. Akumulasi beli berada pada area level 760-790, dengan target harga secara bertahap di level 815, 835, 850 dan 910. Support: 760 dan 745.

BJBR

Pergerakan harga masih bertahan di atas garis bawah dari bollinger dan terlihat pola three advancing soldiers candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. Akumulasi beli berada pada area level 925-985, dengan target harga secara bertahap di 1100, 1230, 1320 dan 1700. Support: 760.

BRPT

Pergerakan harga masih bertahan di atas garis bawah dari bollinger dan terlihat pola three inside up candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. Akumulasi beli berada pada area level 990-1020, dengan target harga secara bertahap di 1030, 1060, 1090 dan 1185. Support: 990 dan 940.

INCO

Pergerakan harga masih bertahan di atas garis bawah dari bollinger dan terlihat pola upward bar yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. Akumulasi beli berada pada area level 2660-2710, dengan target harga secara bertahap di level 2780, 2910, 2990 dan 3310. Support: 2660 dan 2510.

MNCN

Pergerakan harga masih bertahan di atas garis bawah dari bollinger dan terlihat pola bullish engulfing line candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. Akumulasi beli berada pada area level 1300-1400, dengan target harga di level 1425, 1475, 1695 dan 1845. Support: 1300 dan 1235.

PGAS

Pergerakan harga masih bertahan di atas garis bawah dari bollinger dan terlihat pola three advancing soldiers candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. Akumulasi beli berada pada area level 1380-1430, dengan target harga secara bertahap di level 1475, 1550, 1600 dan 1820. Support: 1380 dan 1275. (*)

Sumber: SindoNews