Kalah Dari City, Zidane: Kita Kehilangan Konsentrasi

Graha Nusantara – Zinadine Zidane Manager Real Madrid mengatakan kekalahan dari City diakibatkan karena kurangnya konsentrasi (27/02).

Pada dasarnya, Madrid bermain aktraktif dan sempat unggul di menit 60 lewat goal Isco yang memanfaatkan assist Vinicius.

Kemudian di menit 75, sang pencetak assist yakni Vinicius digantikan Gareth Bale. Sejak saat itu, peruntungan Madrid berubah. Terbukti, Man City dapat mencetak dua gol pada 12 menit akhir pertandingan.

Pada menit 78, Man City menyamakan kedudukan via sundulan Gabriel Jesus, memanfaatkan umpan silang Kevin De Bruyne. Lima menit berselang, Man City berbalik unggul setelah eksekusi penalti De Bruyne memperdaya kiper Madrid, Thibaut Courtois. Alhasil, Madrid kalah 1-2 dari Man City. Ini merupakan kekalahan perdana Zidane di fase gugur Liga Champions dalam statusnya sebagai pelatih.

Meski begitu, Madrid masih memiliki peluang lolos asalkan menang dengan selisih dua gol saat gantian bertandang ke markas Man City pada Rabu 18 Maret 2020 dini hari WIB.

“Saya tidak senang dengan hasil ini. Sebab, kami bermain baik sebelum akhirnya kami melakukan perubahan di 10 menit akhir pertandingan. Kami membuat eror dan itu menyakiti kami. Kami membutuhkan 90 menit penuh untuk konsentrasi, terutama menghadapi tim seperti Man City,” kata Zidane mengutip dari laman resmi UEFA, Kamis (27/2/2020).