Dahsyat! Lonjakan Kasus COVID-19 Terkini

Grahanusantara.co.id, Jakarta – Pemerintah Republik Indonesia memperbarui data kasus virus Corona (COVID-19) di Indonesia. Pada 27 Juni 2021, rekor penambahan kasus kembali terjadi yakni sebanyak 21.342 positif Corona ditemukan di RI.

Data penambahan kasus Corona ini disampaikan oleh Kementerian Kesehatan RI, Minggu (27/6/2021). Data diperbarui setiap hari per pukul 12.00 WIB.

Dengan penambahan 21.342, total kumulatif kasus COVID-19 yang ditemukan di RI hingga hari ini sebanyak 2.115.304 kasus. Sementara kasus aktif COVID-19 sampai hari ini ada 207.685 kasus.

Pemerintah juga melaporkan kasus sembuh Corona. Hari ini terdapat 8.024 pasien telah sembuh dari Corona, sehingga kasus sembuh hingga saat ini 1.850.481.

Selain itu, sebanyak 409 pasien Corona meninggal dunia hari ini. Jumlah pasien COVID-19 di Indonesia yang meninggal dunia sebanyak 57.138 orang.

Hari ini, pemerintah memantau 129.891 kasus suspek Corona. Sedangkan spesimen COVID-19 yang diperiksa pemerintah hari ini berjumlah 98.904.

Pemerintah terus mengingatkan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan demi mencegah penularan COVID-19. Masyarakat diminta berdisiplin memakai masker, rajin mencuci tangan memakai sabun, dan menjaga jarak.