Tutup Beberapa Penerbangan Internasional, Menhub Akan Temui Satu Persatu Maskapai

Graha Nusantara – Budi Karya Sumadi selaku Menteri Perhubungan (Menhub) meyatakan, ada beberapa penutupan maskapai penerbangan internasional . Hal ini akibat virus corona yang semakin merebab.

“Yang kurangi China, Hong Kong, dan Singapura. Yang lain belum,” ujar Budi Karya, Jakarta Pusat, Rabu (26/2/20).

Atas penutupan tersebut Menhub berjanji akan bertemu langsung dengan perwakilan maskapai dengan maksud menawarkan beberapa slot penerbangan yang kosong kepada maskapai internasional yang lain.

“Saya akan buat pertemuan one on one dengan Emirates, Etihad, Qatar Airways, Turkish Airline, dan Qantas. Kami akan tawarkan mereka substitusi slot yang kosong,” kata Budi Karya.

Kabar terakhir, maskapai Singapura, Singapore Airlines menghentikan sementara penerbangan ke beberapa kota di Indonesia. Hal ini harus dilakukan Singapore Airlines sebagai dampak dari mewabahnya virus Corona di Singapura.

“Singapore Airlines dan SilkAir akan sementara mengurangi pelayanan di jaringan kami karena melemahnya permintaan seiring wabah Covid-19,” tulis Singapore Airlines di akun Facebook-nya seperti dikutip Senin (24/2/2020).

Penghentian sementara penerbangan itu setidaknya akan berlaku dari bulan Maret sampai akhir Mei ini. Beberapa penerbangan yang disebutkan antara lain Jakarta-Singapura dan Singapura-Jakarta. Kemudian penerbangan ke Surabaya, Makassar, Balikpapan, Bandung antara Maret sampai Mei.